Wednesday, 17 November 2010

KBB#20: biskuit traditional - Kue Bangket

Kue bangket, banyak yang 'familiar' dengan rasanya, tapi banyak yang tidak tahu namanya apalagi asal usulnya. Hasil nanya sama mbah google, ternyata kue yang sering keluar kala hari raya ini berasal dari Kepulauan Riau. Juga dikenal sebagai kue rentak dan lain lain. Nah, dalam tantangan kali ini sebenarnya muncul dari obrolan di twitter world dan kemudian direalisasikan oleh KBB bersama komunitas NCC untuk mengangkat kue bangket agar menduniaaa....

Berikut resepnya:

Bangket Susu
Bahan:
500 gr sagu
100 gr margarine
150 gr gula halus
75 gr susu kental manis
Cara membuat:
1.Sagu disangrai dengan daun pandan, dinginkan
2.Campur semua bahan
3.Cetak menggunakan cetakan kue satu
4.Bakar dgn api kecil (140 derajad celcius)
selama lk 10 mnt
5. Angkat kukis tidak pada saat panas.
6. karena kue ini textur nya rapuh sekali, angkatnya harus dengan kasih kayang, atur ditoples, jangan diangkat lagi, kecuali mau dimakan.

Bangket Kacang
Bahan:
750 kg Terigu, sangrai
500 gr Kacang tanah kupas
400-500 gr gula halus
500 ml-600 ml minyak goreng
1 sdt garam
Cara membuat:
1. Sangrai/panggang kacang tanah lalu blender halus. bisa juga masih ada kasar-kasarnya sedikit.
2. Campur terigu + kacang + gula halus+ garam. masukkan minyak sayur sedikit-sedikit higga semua tergampur rata,
4. bulatkan adonan lk 10 gr, lalu pencet perlahan bulatan dengan garpu (karena adonan gampang pecah.
5. Bakar dengan api kecil 140-150 derajad celsius sekitar 20 mnt.
6. angkat kukis ini jangan pada saat panas.


 

Thursday, 11 November 2010

CUP CAKES for CHARITY

Saatnya bersatu, saatnya membantu... Mari berbagi dan menggerakkan hati...

Kami di Komunitas Berani Baking (KBB) bersatu untuk mengumpulkan bantuan bagi para korban bencana di Wasior, Mentawai dan Yogyakarta melalui 'Cup cake for Charity' dengan harga Rp 100,000 per set (isi 6 - belum termasuk ongkir), dimana hasil penjualan akan kami sumbangkan melalui posko-posko bantuan.

Untuk itu kami mengajak siapa pun untuk berpartisipasi.
Pertolongan kecil Anda, membantu masa depan mereka.

Cup Cake for Charity dapat dipesan melalui:

1. Nonon (Jakarta)
2. Lina Hidayat (Jakarta/Cibubur)
3. Ariediah (Jakarta dan Tangerang)
4. Jane (Jakarta)
5. Gusni (Jakarta)
6. Sherry (Jakarta)
7. Yuli (Jakarta)
8. Dita M (Jakarta)
9. Mae (Surabaya)
10. Rachmah (Surabaya)
11. Atiek (Bandung)
12. Mira (Bandung)
13. Lukie (Pekan Baru)
14. Amy Riv (Gresik)
15. Lany (Balikpapan)
16. Pipin (Jakarta)

KBB di Pesta Blogger 2010

Hallo KBB-ers,

Kali ini saya mendapat tugas untuk meliput sepak terjang Klub Berani Baking di ajang Pesta Blogger 2010 kemarin. Sungguh satu tugas menyenangkan, karena tentunya bisa langsung bertemu dengan beberapa member yang selama ini hanya bisa bertegur sapa lewat dunia maya dan hanya kenal nama atau wajah mereka lewat foto. Asik kan, akhirnya bisa juga kopi darat dengan mereka. Ok ga usah panjang-panjang ini dia liputannya :) 

                                                                                  ******************
Pertengahan bulan Oktober 2010 rupanya milis ramai dengan pemberitaan Pesta Blogger 2010 dimana Klub Berani Baking (KBB) yang telah berulang tahun ke 3 di undang untuk berpartisipasi di ajang tersebut. Wuiihh asik kan, gratis dan ini jadi salah satu ajang promosi klub.

Mbak Emma Isti ditunjuk sebagai koordinatornya. Ga salah pilih deh, mbak kita yang satu ini memang keren dan top menggerakkan teman-teman KBB. Mengatur berbagai printilan untuk menyemarakan pesta blogger nanti. Dari mulai kue-kue, album, banner, pin sampai apron. Salut. 

Asiknya lagi, ternyata member lain juga menyambut hangat ajakan ini, Lina Hidayat, Sherry, Caroline, Jeng Diah, Pipit dan Yohana sudah siap tempur..qiqiqiqiqi. Mira, Yuli dan ada beberapa lagi yang menyumbangkan kue-kue enak hasil tantangan KBB yang lalu.

DSC_0032
Dari kiri ke kanan : Mbak Emma Isti, Lina Hidayat, Jane, Caroline Atmadja, Pipit, Sherry

Hari H tanggal 30 Oktober 2010, pagi-pagi sekali Mbak Emma dan beberapa teman sudah siap di stand KBB, stand yang jaraknya cukup jauh dari panggung utama itu memang tampak kecil. Bersebelahan dengan stand barang bekas. Mulai menata kue, banner dan meja. Bannernya tampak keren, dengan warna hijau lumut yang bikin mata adem cocok sekali dengan designnya. 

Kloter pertama yang datang tentunya Mbak Emma, Pipit, daan Jeng Ari Diah, dengan membawa pin cantik dan kue-kue enak seperti lattice pie, obinjtkoek, kukis hias saya sendiri ga tau mereka bawa apa lagi :P. Kemudian disusul Lina Hidayat, tante cantik dan ramah datang dengan membawa 2 doos banoffie pie mini yang bikin laper. Sebelumnya ada Yuli yang sengaja datang membawa satu doos macaron aneka rasa dan bukan "macawrong" (minjem istilah Mira :P), duhh beneran macaronnya cantik banget. Menul-menul mirip banget dengan macaron yang bisa kamu beli di cafe.

KBB Pesta Blogger 2010

Ada juga kukis coklat dengan edible image foto-foto member dari tantangan terdahulu yang mirip sekali dengan kartu ucapan kecil. Cantik dan bikin takjub. Mira, Caroline dan Yohana yang datang jauh-jauh dari bandung membawa beberapa jenis makanan yang udah pasti dijamin enak. Merigue, white bread, shortbread kukis ga ketinggalan kukis keju yang ga kalah enak. Eh ada juga pastry topping buah segar terlihat enak banget, yang ini saya ga tau siapa yang buat :D.

KBB Pesta Blogger 2010

Kloter kedatangan pun di susul oleh Jane, Sherry dan Caroline. Ibu-ibu yang sudah datang mulai bersiap menata ku-kue yang ada. Kebetulan pengunjung pesta blogger pagi itu belum begitu ramai. Walau sudah banyak juga yang mulai berdatangan.

KBB Pesta Blogger 2010

Mbak Emma dan Lina mulai mengeluarkan perlengkapan perang mereka. Dua tier cantik telah tersusun rapi di atas meja. Lebih cantik lagi setelah kue-kue enak itu tertata manis diatasnya.

DSC_0031
Kue cantik karya member KBB : Jeng Arie Diah, Yuli Berliantin, Lina Hidayat, Yohana, Caroline, Pipit

DSC_0027

Meja di tata dengan manis, ga sampai satu jam semua sudah beres. Cepat dan terlihat rapi, so pasti ibu-ibu ini sigap banget kalau sudah urusan kue, maklum kebanyakan para bakulers :)

Setelah semua siap, stand kita mulai didatangi pengunjung, awalnya sih cuma satu dua orang yang melihat-lihat. Tapi tetep kita yang hadir masih semangat 45 di acara ini. Siang sedikit datang KBBers dari Bandung, Mama Jo aka Yohana Halim dan Caroline Atmadjaada juga mantan member KBB Ienas Tsuroiya, mulai deh kita rame ngobrol dan foto-foto. Sepertinya sudah kenal lamaaa sekali, padahal kami sebagian besar baru ketemu di acara ini. Ya memang beberapa sudah pernah ketemu sewaktu rapat persiapan di rumah mbak Emma Isti.

KBB Pesta Blogger 2010
Yang paling atas itu macaron-nya Yuli keliatan menul-menul banget deh

DSC_0061

Nah sekarang, mbak Emma dan tim mulai menata coklat leleh untuk celupan biskuit yang di bawa Caroline, beneran enak banget apalagi dicelup coklat.

KBB Pesta Blogger 2010

Makin siang pengunjung makin banyak berdatangan, Jane member bari KBB yang jadi juru bicara di stand kita. Salut loh, teknik marketingnya jempol deh. Menjelaskan satu-satu kue yang di tata disana dan juga program tantangan KBB. 

Pengunjung memang banyak bertanya soal resep, tantangan KBB dan kue-kue yang ada di display. Eh yang paling asik mereka juga boleh mencicipin kue-kue yang ada dan pastinya GRATIS ;)

DSC_0057
Mbak Emma Isti dengan pengujung yang kebanyakan ABG :P

KBB Pesta Blogger 2010
Album Foto tantangan yang dibuat seperti buku menu buatan Sherry, bagus banget !

DSC_0056

Makin siang, ibu-ibu yang oleh beberapa ABG disebut "tante" ;P malah makin heboh foto-foto, liat deh foto diatas, Ienas, Lina Hidayat (pembuat banoffe yang TOP), juga Mama Jo (ratu merigue).

O iya mbak Emma Isti juga sempat diwawancara oleh beberapa media yang hadir di sana.

KBB Pesta Blogger 2010

Sore sedikit, ada mas Toni Wahid sang photograher yang datang khusus ke stand KBB, ibu-ibu tentu ga mau melewatkan foto bersama. Pokoknya setiap moment harus di foto...:P (Btw, yang satu cowok itu siapa yak ? aku mah ga pernah ngeh..)

KBB Pesta Blogger 2010

Oke, sekian dulu laporan pandangan mata kali ini, yang pasti ajang ini memang seru dan jadi ajang kopdar pertama buat KBB, terima kasih sudah menyempatkan datang, memeriahkan acara ini dan berbagi ilmu.

Salam
Tim "Hore"